Terkadang waktu hamil muda, calaon ibu banyak yang mengeluh kakinya sakit. Untuk mengatasinya, pilihlah alas kaki yang membuat nyaman. Simak tips serunya berikut... Memasuki masa trimester kedua, kaki cenderung membengkak hingga Anda pun merasa sudah tidak ada lagi sepatu yang cukup. Berikut adalah sejumlah tips dalam memilih sepatu dan sandal yang nyaman:
- Yang simpel saja. Ballet pump, lafer, sneaker dan flip flop adalah pilihan terbaik, sebab tidak ribet memakainya dan dijamin pasti nyaman di kaki.
- Terbuat dari bahan alami. Kulit atau kanvas memungkinkan kaki untuk tetap ’bernapas’.
- Jangan abaikan sol. Pilihlah sepatu atau sandal dengan sol dari karet (agar tidak licin), sehingga bisa memperkecil kemungkinan Anda terpeleset.
- Ukuran yang pas. Ini berarti tidak terlalu sempit atau terlalu longgar. Juga beri ruang pada jari-jari kaki, agar bisa bergerak dengan leluasa.
- Hindari sepatu atau sandal berhak tinggi. Membesarnya kandungan akan membuat tubuh Anda cenderung condong ke depan. Nggak heran kalau Anda gampang sekali kehilangan keseimbangan tubuh. Kalau Anda ingin memakai sepatu atau sendal yang berhak, tingginya maksimal 2-3 cm.
- Jangan salah timing. Waktu terbaik untuk membeli sepatu adalah malam hari. Kaki Anda sudah lelah dan membengkak sampai ukuran yang maksimal
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar